Sabtu, 16 Maret 2013

Peneliti Jepang Benarkan Teori Darwin


detail berita
Ilustrasi manusia berasal dari nenek moyang primata (kera) (Foto: Psypost)
TOKYO - Charles Darwin, penggagas teori evolusi paling terkenal di dunia mengungkap bahwa manusia berasal dari keluarga primata (kera). Evolusi manusia terkait primata ini dikatakan terdapat "rantai yang hilang", belum bisa dibuktikan kebenaran dari teori tersebut. Bahkan, teori Darwin populer ini sempat menjadi perbincangan kontroversial.

Dilansir ScienceBlog, (22/2/2013), Charles Darwin pernah menulis dalam buku The Descent of Man (1871), mengungkap bahwa suara yang dikeluarkan oleh burung menawarkan dalam beberapa analogi terdekat dari bahasa.

Bahasa manusia, menurut Darwin, memiliki asal-usul dari suara hewan yang hidup di sekitarnya. Selain itu, suara kicauan burung juga melahirkan kata-kata ekspresif dari emosi yang rumit.

Kini, peneliti dari Massachusetts Institute of Technology (MIT) beserta peneliti dari University of Tokyo mengatakan bahwa Darwin, berada di jalannya yang benar. Lebih lanjut peneliti mengungkap bahwa bahasa manusia merupakan penyambungan dari dua bentuk komunikasi.

Bentuk komunikasi ini ditemukan dalam kerajaan hewan. Pertama, nyanyian rumit burung dan kedua, informasi yang berkaitan dengan ekspresi yang terlihat dalam keanekaragaman hewan lain.

"Ini kombinasi tidak sengaja yang memicu bahasa manusia," ungkap Shigeru Miyagawa, profesor linguistik di Department of Linguistics and Philosophy, MIT. Ide ini dibangun berdasarkan kesimpulan Miyagawa.

Kesimpulan tersebut pernah diungkap pada penelitian sebelumnya, di mana ia menjelaskan terdapat dua "lapisan" dalam semua bahasa manusia, yang meliputi lapisan ekspresi terkait organisasi kalimat yang dapat diubah.

Selain itu, lapisan "leksikal" yang berkaitan dengan inti isi kalimat. Berdasarkan analisis komunikasi hewan dan menggunakan kerangka penelitian Miyagawa, peneliti mengungkap bahwa nyanyian burung sangat menyerupai lapisan ekspresi dari kalimat (bahasa) manusia.

Pada titik tertentu, antara 50 ribu dan 80 ribu tahun lalu, manusia mungkin telah menggabungkan dua tipe ekspresi ini ke dalam bentuk bahasa unik. "Ketika sesuatu yang baru berkembang, sering dibangun dari bagian-bagian lama," ungkap profesor Computational linguistics, Robert Berwick di MIT.

Lebih lanjut ia mengatakan, peneliti melihat ini berulang-ulang dalam evolusi. "Struktur lama dapat mengubah hanya sedikit dan mendapatkan fungsi baru secara radikal," pungkasnya. (fmh)

Copas http://techno.okezone.com/read/2013/02/22/56/766014/peneliti-jepang-benarkan-teori-darwinpeneliti-jepang-benarkan-teori-darwin

Sony: Inti PlayStation 4 Tetap Permainan

detail berita
Peluncuran PlayStation 4 (Foto: Tech Radar)
TOKYO - Sejak diumumkan pada Februari 2013, berita tentang PlayStation 4 (PS4) tak pernah pudar. Meski mengusung sejumlah fitur baru seperti jejaring sosial, namun Sony menegaskan bahwa permainan tetap menjadi inti dari konsol game terbaru itu.

Senior Vice President Sony Computer Entertainment Worlwide Studios, Michael Denny, mengatakan bahwa fokus PlayStation 4 berhubungan dengan permainan, terlepas dari fitur sosialnya.


"Ini (PlayStation 4) masih merupakan konsol yang dibuat untuk permainan, dengan permainan yang menjadi intinya. Saya pikir itu yang kami pelajari dari semua
platform yang kami luncurkan dan sistem yang kami kembangkan," jelas Denny, seperti dilansir dari Softpedia, Selasa (12/3/2013).

Sony yakin bahwa
gamer memerlukan perangkat yang didedikasikan untuk mereka sendiri, serta dilengkapi dengan fitur yang tidak ditawarkan oleh PC. Namun pada saat yang sama, Sony ingin memastikan bahwa gamer tidak perlu pindah ke perangkat lain untuk kebutuhan komunikasi.

Pernyataan Denny pun senada dengan yang diungkapkan oleh  President dan Chief Executive Officer Sony Computer America Jack Tretton, bahwa PlayStation 4 f
okus pada kepentingan gamer. Tretton menegaskan perangkat baru itu akan fokus untuk memberikan banyak kekuatan pemrosesan dan pengalaman game yang hebat.

Selain menjadi PlayStation 3, PlayStation 4 juga menjadi konsol pertama Sony yang menyertakan integrasi Facebook dan dilengkapi sebuah tombol berbagi khusus.
Copas by http://techno.okezone.com/read/2013/03/12/326/774540/sony-inti-playstation-4-tetap-permainan

Pesanan PS4 Mencapai 600 Ribu Unit

TOKYO - Perusahaan game asal Jepang, Sony, memang belum resmi meluncurkan konsol game generasi terbarunya PlayStation 4 (PS4). Akan tetapi, menurut laporan dari salah satu pengecer, GameStop, mengklaim bahwa hingga saat ini, sekira 600 ribu pelanggan sudah mendaftar untuk memesan konsol.

Banyaknya pelanggan yang sudah memesan konsol generasi milik Sony tersebut, berdasar dari pernyataan Presiden Perusahaan GameStop, Tony Bartel, yang mengungkapkan "600 ribu anggota dari program hadiah PowerUp milik GameStop, telah mendaftar untuk PS4 'First to Know List', yang menawarkan informasi maupun setiap berita atau pilihan cara pembelian pada konsol generasi baru milik Sony itu".

"Dengan hanya melirik PS4, gamer akan sangat bersemangat dan ingin tahu lebih banyak. Bahkan hanya dalam beberapa minggu, lebih dari 600 ribu orang telah mendaftar, hal ini menunjukkan permintaan yang sangat kuat untuk sebuah konsol baru," tambah Bartel.

Bahkan CEO dari Sony Computer Entertainment America, Jack Tretton, juga ikut berkomentar mengenai hal ini dengan mengatakan, "Tujuan kami dengan PlayStation 4 adalah untuk memberikan pengalaman inspiratif dan kreatif dalam bermain, yang belum pernah terlihat sebelumnya oleh para gamer".

Dikutip dari Computerandvideogames, Rabu (13/3/2013), sebagai informasi, Sony mengungkapkan informasi mengenai konsol PS4, yang dikonfirmasi tanggal perilisannya pada "Musim Liburan 2013". Bahkan kabarnya Sony akan meluncurkannya serentak pada beberapa negara seperti, Jepang, Eropa dan Amerika Serikat.

Copas by http://techno.okezone.com/read/2013/03/13/326/775352/pesanan-ps4-mencapai-600-ribu-unit